7 Jenis Kayu Yang Berkualitas Untuk Pembuatan Lemari Pakaian

Jenis Kayu Untuk Lemari Pakaian – Lemari atau almari merupakan salah satu produk mebel yang biasanya berukuran relatif besar yang dapat digunakan untuk menyimpan aneka barang dan dilengkapi sistem pengaman seperti kunci. Salah satu fungsi lemari adalah untuk menyimpan pakaian dan lain sebagainya.

Bagi kalian yang ingin memiliki lemari yang bagus dan berkualitas, maka yang harus kalian lakukan adalah memilih kayu yang yang berkualitas juga. Dengan menggunakan kayu yang berkualitas, tentu hasil yang didapatkan atau lemari yang kita buat akan berkualitas pula. Banyak orang yang salah memilih lemari karena melihat bentuk luarnya saja, sehingga lemari yang mereka pakai tidak nyampe satu atau dua tahun sudah rusak.

Oleh karena itu memilih kayu yang berkualitas itu sangat perlu untuk dilakukan agar lemari yang kita buat tidak cepat rusak. selain itu dengan menggunakan kayu yang berkualitas, selain itu dengan menggunakan kayu yang bagus dan berkualitas hasil yang akan didapat pasti akan lebih memuaskan kita.

Ada banyak sekali jenis kayu yang bagus dan berkualitas untuk digunakan dalam membuat lemari. Bahkan di negeri kita sendiri ada banyak kayu-kayu yang bagus yang dapat kita manfaat untuk pembuatan lemari yang digunakan untuk menyimpan sesuatu termasuk pakain yang kalian beli atau pesan di berbagai toko dan jasa konveksi yang profesional dan berkualitas.

Jenis-jenis kayu yang cocok untuk lemari pakaian

Berikut ini ada beberapa jenis kayu yang bisa kamu jadikan sebagai bahan untuk membuat lemari yang bagus, khususnya untuk para pengrajin di toko kayu Jogja:

1. Kayu jati

Bagi sebagian besar masyarakat pasti mengakui kualitas dari jenis kayu ini. Kayu jati memang banyak dimanfaatkan sebagai bahan dasar furniture seperti lemari dan lain sebagainya . Kayu jati bahkan merupakan salah satu jenis kayu premium yang berasal dari Asia Tenggara. Jenis kayu jati sudah banyak diakui oleh banyak negara karena kualitasnya.

Jenis kayu ini memiliki lapisan minyak yang tahan terhadap air dan tampak cerah. Kayu jati juga tahan dalam waktu yang lama serta tidak mudah lapuk dan anti rayap. Warna dari kayu jati sendiri menarik karena warnanya yang coklat kemerahan. Memiliki tekstur serat yang tebal sehingga tahan dengan benturan. Kayu jati sangat cocok untuk membuat lemari untuk menyimpan pakaian kalian.

Gambar: Kayu jati yang digunakan untuk pembuatan lemari: sumber: @arsyaf ahmadi

2. Kayu mahoni

Jenis kayu yang cocok untuk pembuatan lemari, kayu mahoni mudah diolah menjadi furniture karena memiliki serat kayu yang halus. Jika masih berbentuk kayu, harga jual kayu mahoni lebih murah ketimbang kayu jati. Namun setelah berbentuk furniture atau lemari, harganya bisa melambung tinggi.

Baca juga: Mengenal kayu mahoni

Kayu mahoni ini sangat banyak di negara kita, apalagi di bagian pedalaman. Kayu ini banyak yang tumbuh liar bahkan ada juga yang dipelihara oleh warga untuk dimanfaat, salah satunya adalah untuk membuat lemari.

Gambar: Kayu mohoni yang berkualitas dan kuat untuk pembuatan lemari, sumber: @courtina

3. Kayu nyatoh

Jenis kayu nyatoh adalah jenis kayu yang memiliki serat kayu yang indah. Selain itu seratnya juga licin dan memiliki tekstur yang halus. Sekilas karakter kayu nyatoh mirip dengan kayu jati karena berwarna merah kecoklatan. Jenis kayu ini cocok untuk dijadikan furniture atau untuk membuat lemari karena tahan dari serangan rayap dan serangga lainnya.

Kayu nyatoh juga memiliki suatu keunikan yang sangat bagus digunakan untuk membuat lemari karena kayu ini memiliki warna yang sangat menarik dan sulit untuk menemukan kayu yang seunik warna kayu nyatoh ini.

Gambar: Kayu nyatoh yang bisa digunakan untuk pembuatan lemari, sumber: @bonita kayu
Gambar: Kayu nyatoh yang bisa digunakan untuk pembuatan lemari, sumber: @bonita kayu

4. Kayu pinus

Kayu pinus yang sering kamu jumpai di beberapa tempat juga termasuk dalam jenis kayu yang cocok untuk furniture. Selain di alam ketersediaan kayu pinus ini banyak, harganya pun terbilang lebih murah dari kayu jati dan mahoni. Kayu pinus yang telah dijadikan furniture termasuk dalam pembuatan lemari yang memiliki kesan yang minimalis.

Yang membuat daya tarik dari kayu pinus ini adalah memiliki warna kayu yang cerah dan halus. Teksturnya yang lunak membuatnya mudah untuk dijadikan lemari. Bagi kalian yang mencari kayu yang bagus untuk pembuatan lemari, makan kayu ini merupakan salah satu kayu yang bisa kalian jadikan sebagai bahan untuk membuat lantai kayu hingga lemari yang indah.

Gambar: Kayu pinus yang bagus untuk pembuatan lemari, sumber: @dekoruma

5. Kayu cedar

Kayu cedar biasanya banyak digunakan untuk pembuatan lemari pakaian. Kayu cedar tumbuh di kawasan Mediterania atau Himalaya. Karakteristik jenis kayu cedar ini, ia tahan terhadap cuaca apapun, tidak mudah lapuk, tahan rayap, memiliki aroma segar dan memiliki kelembaban yang baik. Kayu ini sangat cocok digunakan dalam membuat lemari pakain yang kalian sukai dan pakaian anak kalian.

Melihat banyaknya kelebihan dari kayu cedar tentu Anda tidak perlu ragu untuk membeli furniture atau lemari yang terbuat dari kayu ini. Tenang saja harga furniture kayu cedar biasanya tidak semahal dari kayu jati kampung.

Gambar: Kayu cedar yang bentuk yang kuat dan cocok untuk membuat lemari, sumber: @alibaba

6. Kayu sungkai

Kayu sungkai adalah jenis kayu yang bisa jadi pilihanmu jika kayu jati memiliki harga yang dibanderol cukup mahal. Kayu sungkai sangat cocok sebagai furniture untuk interior rumahmu atau untuk pembuatan lemari yang sangat indah. Jenis kayu ini memiliki warna yang terang seperti putih dengan kuning pucat. Kayu sungkai juga memiliki bobot yang ringan.

Jika kamu ingin membuat lemari untuk menyimpan berbagai hal termasuk dalam pembuatan lemari, maka kayu sungkai ini merupakan salah satu kayu yang sangat cocok untuk kamu jadikan sebagai bahan pembuatannya.

Gambar: Kayu sungkai yang bisa kita gunakan untuk membuat lemari, sumber: @fabelio

7. Kayu ulin

Kayu ulin atau bulian merupakan jenis kayu terbaik yang telah dikenal akan kekuatan dan keawetannya terhadap air dan rayap, sehingga sering disebut kayu besi. Ulin juga merupakan salah satu kayu premium asli Indonesia, tumbuh subur di Kalimantan, Sumatera bagian timur dan sebagian sulawesi.

Baca juga: Cenderamata kayu khas Jogja

Kayu ini cocok digunakan untuk berbagai hal termasuk sebagai bahan untuk membuat rumah yang kuat dan tahan lama serta bisa juga digunakan untuk pembuatan lemari yang kuat dan tahan lama.

Gambar: Kayu ulin yang kuat dan tahan lama, sumber: bukalapak

Kayu ini cocok digunakan untuk berbagai hal termasuk sebagai bahan untuk membuat rumah yang kuat dan tahan lama serta bisa juga digunakan untuk pembuatan lemari yang kuat dan tahan lama.

Itulah beberapa jenis kayu yang bisa kalian gunakan untuk membuat lemari yang kalian sukai. Ingat jika ingin memiliki lemari yang berkualitas maka gunakanlah kayu yang berkualitas pula sebagai bahan untuk membuatannya. Selamat mencoba dan semoga sukses.

Leave a Comment