Untuk meningkatkan kenyamanan kos-kosan atau kontrakan, pengadaan furniture custom seperti lemari, meja, dan kursi bisa dibilang cukup penting. Dengan desain yang disesuaikan secara khusus, furniture custom tidak hanya fungsional tapi juga fleksibel untuk ruang kos-kosan yang relatif terbatas.
Kontak Awal dan Pemesanan
Pada tangga 9 agustus 2024 calon klien atas nama Tuan I menghubungi kami dalam sebuah diskusi pembuka sebuah proyek custom furniture pembuatan lemari, meja dan kursi yang hendak beliau custom.
Tuan I kemudian kembali menghubungi kami pada tanggal 31 agustus 2024. Berdasarkan hasil diskusi pada tangga 31 Agustus lalu itulah kemudian kami bersama Tuan I menyepakati proyek pengerjaan lemari, meja dan kursi custom pada tanggal 3 september 2024.
Proses Pengerjaan Lemari, Meja dan Kursi Custom Tuan I
Bertolak dari kesepakatan proyek pada tangga 3 September itu, mitra kami mulai melakukan proses pengerjaan satu set lemari, meja dan kursi yang nantinya akan digunakan untuk mengisi salh satu kos kosan milik klien.
Nilai proyek pembuatan lemari, meja dan kursi Tuan I di Jl. Gejayan, Condongcatur ini senilai Rp. 2.500.000. Sedangkan untuk kendala selama proses pengerjaan sendiri bisa dibilang tidak ada, kecuai hanya di bagian waktu pengerjaan yang sedikit agak lama dikarenakan proyek ini berbarengan dengan pengerjaan proyek lain.
Harapan Kami
Kepercayaan Tuan I di Jl. Gejayan, Condongcatur kepada kami dalam menggarap kebutuhan furniture kos-kosan beliau merupakan sebuah amanah yang harus kami tunaikan dengan baik. Mudah-mudahan hasil pengerjaan oleh mitra kami tidak hanya berfungsi secara maksimal tapi juga awet.
Kami siap membantu memenuhi permintaan furniture secara custom seperti meja custom, rak, pintu, lemari, kursi sampai dengan dipan jati. Baik untuk keperluan pribadi maupun untuk keperluan bisnis.