Jenis Bahan Papan Nama Toko Yang Perlu Anda Ketahui

Reklame Ahass, Sumber : parasadvertising.com

Untuk anda yang ingin menggunakan atau membeli sebuah papan nama tapi masih bingung jenis bahan papan nama toko yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan anda seperti apa simak informasi yang kami bahas dibawah ini ya.

Papan nama di gunakan sebagai media promosi cetak untuk mengenalkan sebuah produk maupun bisnis anda. Papan nama ini merupakan strategi pemasaran dalam bentuk offline, tapi masih banyak digunakan karena efektif dan efisien. Penempatannya di pinggir jalan untuk memberikan notice kepada para pengguna jalan yang sedang lewat untuk penasaran.

Desain yang digunakan pun lebih menonjolkan sisi visual ketimbang teks karena tujuannya untuk membuat orang tertarik dan penasaran sehingga mengunjungi tempat usaha anda. Ada dari berbagai industri yang menggunakan papan nama sebagai penanda atau penunjuk tempat usahanya, seperti tempat nongkrong (kafe maupun restoran), toko baju (pakaian dewasa, pakaian remaja, hingga anak-anak), dan masih banyak lagi.

Proses penggarapan papan nama oleh tim Paras Advertising, Sumber Ig @paras.advertising

Media Promosi Cetak

Walaupun saat ini sudah semakin banyak orang yang memanfaatkan perkembangan digital sebagai media promosi online, tapi masih banyak perusahaan atau UMKM yang masih menggunakan media promosi cetak untuk membranding usahanya. Ada beberapa jenis media promosi cetak yang di sediakan oleh jasa reklame diantaranya :

1. Brosur

Brosur merupakan salah satu jenis media promosi cetak, brosur biasanya ada 2 tipe. Yaitu tipe simpel yang tidak membutuhkan berbagai warna dan hanya membutuhkan 1 lembar kertas saja, biasanya ditekuk jadi beberapa bagian. Kemudian ada tipe yang membutuhkan banyak warna sehingga membuat brosur menjadi semakin menarik dari segi penampilannya.

2. Poster

Poster pasti sering anda jumpai di jalan, biasanya poster di tempelkan di sisi jalan ada yang di dinding, di pohon, ada juga di tiang. Biasanya poster menggunakan ukuran kertas A3 dan memiliki desain yang simpel namun menarik, diisi oleh info-info penting yang sudah dirangkum kemudian di beri warna yang mencolok dan bergradasi.

Baca juga : Rekomendasi 10 Jasa Interior Inspiratif di Magelang

3. Kalender

Kalender biasanya digunakan untuk beberapa perusahaan atau organisasi sebagai media promosi cetak mereka. Biasanya kalender promosi tersebut memuat foto atau logo perusahaan atau organisasi tertentu.

4. Billboard

Billboard merupakan salah satu media promosi cetak berukuran besar, yang biasanya di letakkan di tengah kota atau pinggir jalan. Karena ukurannya yang besar billboard diletakkan di ketinggian tertentu agar bisa dilihat orang dan tidak mengganggu perjalanan. Informasi yang dimuat meliputi gambar dan teks, hanya saja lebih di dominasi oleh visualnya.

5. Papan Nama

Sebuah papan yang dipasang di depan rumah, kantor, perusahaan, toko, ruko, restoran, kafe, maupun tempat usaha lainnya. Informasi yang dimuat adalah nama, informasi dari sebuah brand, informasi mengenai produk, pelayanan, maupun jasa. Ada yang berukuran kecil, sedang, hingga besar. Jenis dan bahannya pun ada bermacam-macam.

Neon box sign, Sumber : Ig @paras.advertising
Neon box sign, Sumber : Ig @paras.advertising

Mengetahui Jenis Bahan Pada Papan Nama

Ada beberapa jenis bahan papan nama toko yang perlu anda ketahui sebelum anda memutuskan untuk membeli dan menggunakan papan nama tersebut, antara lain papan nama berbahan kayu, papan nama berbahan akrilik, papan nama berbahan plastik, papan nama berbahan alumunium, papan nama berbahan besi, papan nama berbahan galvanis.

1. Papan Nama Berbahan Kayu

Papan nama dari bahan kayu banyak yang menggunakannya, biasanya anda akan sering menjumpai papan nama ini di kedai kopi, atau restoran-restoran. Karena jika kayu didesain dengan benar akan memiliki kesan yang elegan dan memperkuat nuansa estetik. Cocok untuk tempat usaha yang didesain dengan gaya vintage. Walaupun papan nama dari kayu dinilai lebih kuat namun kayu juga bisa mengalami kerusakan jika terkena hujan yang terus menerus dan cuaca panas yang ekstrim.

Baca juga : Inspirasi Hiasan Dinding Kayu Minimalis Ditengah Pandemi

2. Papan Nama Berbahan Akrilik

Papan nama yang menggunakan bahan dasar akrilik ini tidak mudah pecah dan lebih ringan dibandingkan dengan kaca loh. Papan nama ini pun saat ini sedang populer digunakan untuk kebutuhan branding tempat usaha. Karena tampilannya juga lebih eye catching dan kekinian. Bahan akrilik ini juga tahan lama disegala kondisi, seperti saat hujan maupun saat terik matahari sedang panas-panasnya.

3. Papan Nama Berbahan Plastik

Plastik memang sudah tidak asing lagi ditelinga masyarakat luas, banyak sekali barang-barang yang pembuatannya menggunakan bahan dasar dari plastik. Selain susah diurai plastik ini juga mudah sekali meleleh loh jika terkena panas yang terus menerus. Tampilannya pun hampir sama dengan papan nama yang berbahan dasar akrilik namun pada kualitas jauh lebih baik papan nama yang menggunakan akrilik.

Road sign, Sumber : Ig @paras.advertising
Road sign, Sumber : Ig @paras.advertising

4. Papan Nama Berbahan Alumunium

Papan nama berbahan alumunium ini banyak dijumpai di jalanan. Alumunium memiliki ketebalan yang berbeda-beda semakin tebal maka bobotnya akan semakin berat pula. Untuk pembuatan dan pewarnaannya pun menggunakan teknik sablon agar terlihat lebih tertata dan lebih rapi.

5. Papan Nama Berbahan Besi

Papan nama yang berbahan dasar besi ini memang salah satu papan nama yang kuat untuk digunakan. Namun ada beberapa kekurangannya salah satunya papan nama ini akan mudah berkarat jika diguyur hujan secara terus menerus.

6. Papan Nama Berbahan Galvanis

Papan nama ini biasanya digunakan untuk membuat huruf timbul, dan biasanya untuk pembuatannya menggabungkan material lain seperti akrilik atau alumunium agar menciptakan sebuah papan nama yang indah dan cantik.

Sekian informasi yang telah kami sampaikan mengenai jenis bahan yang digunakan pada papan nama toko, semoga dapat membuat pengetahuan anda bertambah dan tentunya lagi dapat bermanfaat bagi anda. Terima kasih.

Artikel Terbaru

Screen sablon kayu. Sumber: istockphoto.com

Mulai dari hobi hingga bisnis rumahan, sablon menjadi salah satu cara menarik untuk mengekspresikan kreativitas. Salah satu alat penting dalam

Sosial Media Kami