Apa Sih Manfaat Badan Usaha Pada Bisnis Mebel?

Bisnis mebel merupakan usaha yang bergerak pada bidang furniture seperti meja, kursi, lemari, dan perabotan yang lainnya. Namun perlu diingat bahwa bisnis mebel ini penting memiliki legalitas usaha resmi, sehingga bisa disebut dengan badan usaha. Manfaat badan usaha pun banyak dan sangat penting bagi kelangsungan bisnis untuk kedepannya.

Manfaat Badan Usaha Bisnis Mebel

Penting sekali jika bisnis penjualan furniture seperti meja kayu maupun kursi Anda sudah menjadi usaha yang besar sangat dianjurkan untuk memiliki badan usaha. Salah satu manfaat yang bisa dirasakan yaitu bisnis Anda akan dipercayai oleh klien tentunya. Tak hanya itu masih banyak manfaat adanya badan usaha bisnis mebel yang akan dijelaskan di bawah ini.

1. Menumbuhkan Kepercayaan pada Klien

Pastinya usaha yang tidak memiliki legalitas resmi maupun tidak jelas legalitasnya, maka klien pun tidak bisa mempercayainya. Konsumen atau pembeli akan ragu dengan produk maupun kualitas yang ditawarkan pada bisnis mebel Anda. Sehingga mereka akan lebih memilih perusahaan lain yang tentunya memiliki legalitas yang resmi dan bisa dipercaya.

Perlu diketahui bahwa syarat apabila usaha yang Anda jalankan sudah resmi jika telah terdaftar pada Kemenkumham. Dengan begitu konsumen akan mempercayai bisnis Anda karena sudah memiliki legalitas yang resmi, sehingga penjualan pun bisa meningkat yang akan berdampak pada profit bisnis mebel Anda.

2. Akan Mendapatkan Perlindungan Hukum

Selain itu, manfaat badan usaha yang lain yaitu akan mendapatkan perlindungan hukum. Apabila bisnis mebel Anda sudah memiliki legalitas yang resmi atau sah maka akan mendapatkan perlindungan dari hukum atau pemerintah Republik Indonesia. Sehingga bisnis Anda akan berjalan dengan nyaman untuk kedepannya.

Apa Sih Manfaat Badan Usaha Pada Bisnis Mebel?
Ilustrasi badan usaha yang legal berdasarkan hukum. Sumber: Istockphoto.com

Adapun status hukum yang ada pada perusahaan terhadap pemilik saham pada PT tidak mencakup ke ranah kekayaan pribadi dari pemegang saham namun hanya jumlah saham yang dimiliki saja. Untuk tanggung jawab yang dibebankan pun jauh lebih sedikit tidak seperti bisnis yang belum memiliki legalitas yang resmi.

3. Membangun Citra yang Baik

Apabila bisnis mebel yang Anda jalankan sudah tercatat resmi pada Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) maka usaha Anda bisa dikatakan unik. Artinya nama pada bisnis Anda tidak akan digunakan oleh orang lain lagi. Karenanya nilai-nilai maupun keaslian pada bisnis Anda akan tetap terjaga.

Untuk menghindarkan kecurigaan pada konsumen maupun klien diperlukan nama bisnis yang jelas. Dengan tidak adanya perizinan yang jelas pada bisnis mebel yang Anda jalankan akan menimbulkan penilaian konsumen bahwa usaha tersebut ilegal atau tidak resmi. Sehingga perlu untuk membangun citra yang baik untuk menciptakan peluang yang besar pada bisnis.

4. Mendapatkan Tambahan Modal

Apa Sih Manfaat Badan Usaha Pada Bisnis Mebel?
Ilustrasi usaha mebel yang produktif karena modal lancar. Sumber: Istockphoto.com

Lambat laun bisnis mebel yang Anda jalankan akan semakin berkembang, sehingga perlunya tambahan modal untuk meningkatkan bisnis ke skala yang lebih besar. Anda akan mendapatkan dana dari investor atau juga kemudahan mengajukan pinjaman dana untuk bisnis yang mana hal tersebut salah satu manfaat badan usaha yang bisa Anda rasakan.

Dengan adanya legalitas yang jelas atau resmi investor akan mempercayai untuk memberikan tambahan atau modal pada bisnis Anda. tak hanya itu jika bisnis yang Anda jalankan berbentuk PT TBK (Perseroan Terbatas Terbuka) maka setiap saham yang ada pada perusahaan bisa dijual kepada investor asing sebagai tambahan modal usaha.

5. Kemudahan dalam Mengembangkan Bisnis

Dengan adanya badan usaha akan memudahkan perusahaan bersaing pada pasar global. Apabila bisnis mebel Anda memperoleh investor asing tentunya status perusahaan berubah menjadi perusahaan penanaman modal asing (PMA). Tak hanya itu, bisnis Anda pun akan mendapat kesempatan besar dalam memasarkan produknya ke pasar internasional.

Selain itu, saat ini pemerintah dalam negeri atau Indonesia mempermudah para investor asing. Kemudahan-kemudahan tersebut diantaranya yaitu dengan meringankan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), keringanan biaya dalam impor bahan baku, sampai dengan menggunakan lahan zona industri khusus.

Sangat disayangkan apabila masih ada pengusaha mebel yang beranggapan bila mengurus badan usaha dan legalitas hukumnya merepotkan. Padahal usaha yang diperlukan untuk meraih itu seimbang dengan hasil yang akan diperoleh, terlebih, hari ini terdapat banyak jasa pendirian PT Jogja atau pendirian PT lainnya yang mempermudah proses pengembangan usaha mebel.

6. Manajemen yang Terstruktur

Apa Sih Manfaat Badan Usaha Pada Bisnis Mebel?
Ilustrasi pengusaha mebel. Sumber: Istockphoto.com

Selain kemudahan dalam pengembangan bisnis manfaat badan usaha yang lain yaitu terciptanya manajemen yang terstruktur. Apabila perusahaan memiliki struktur organisasi yang tertata dengan baik pastinya akan memudahkan perusahaan mengambil keputusan, perencanaan strategis perusahaan, serta manajemen sumber daya yang lebih efisien.

Tak hanya itu, dengan adanya badan usaha akan membantu karyawan dalam pengembangan keterampilannya. Mereka akan berkesempatan juga dalam mengembangkan karir yang mana akan membuat karyawan lebih bersemangat dalam melakukan pekerjaannya. Sehingga akan menciptakan sumber daya berkualitas yang akan berdampak pada kemajuan perusahaan.

7. Pendapatan yang Stabil

Adanya legalitas usaha yang resmi atau badan usaha akan membuat perusahaan atau bisnis khususnya usaha mebel tercipta pendapatan yang stabil dengan penjualan produknya seperti meja, kursi, lemari kayu, ornamen kayu untuk interior, dipan berbahan dasar kayu, meja belajar kayu untuk anak-anak dan masih banyak lagi.

Selain itu perusahaan atau bisnis yang berbadan usaha tentunya akan memperoleh manfaat yang lain diantaranya yaitu ekonomi pada perusahaan bisa mencapai skala yang lebih baik, biaya produksi per unit bisa diminimalisir, serta dapat meningkatkan keuntungan pada perusahaan atau profit.
Sebagai pemilik bisnis mebel tentunya Anda harus memahami manfaat badan usaha. Karena dengan adanya legalitas usaha yang resmi akan berdampak bagi kemajuan bisnis yang sedang Anda jalankan. Dengan itu kesempatan berkembangnya suatu bisnis bisa dicapai. Selain itu, Anda juga bisa melihat artikel informatif lainnya pada website sendokkayu.com.

Leave a Comment